spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Polres Mahakam Ulu Gelar Pemeriksaan Kelengkapan Surat Kendaraan Anggota

MAHAKAM ULU – Seksi Propam (Provos) Polres Mahakam Ulu menggelar pemeriksaan kelengkapan surat-surat kendaraan bagi seluruh personel kepolisian, Selasa (11/2/2025). Kegiatan ini dilakukan untuk memastikan kepatuhan anggota dalam berlalu lintas serta meningkatkan kedisiplinan internal kepolisian.

Kapolres Mahakam Ulu, AKBP Anthony Rybok, menyatakan bahwa pemeriksaan ini merupakan langkah penting dalam menegakkan disiplin internal serta memberikan contoh yang baik bagi masyarakat.

“Sebagai anggota kepolisian, kita harus menjadi teladan dalam berlalu lintas. Oleh karena itu, pemeriksaan ini penting untuk memastikan seluruh personel mematuhi aturan yang berlaku,” ujar Kapolres saat ditemui di Mapolres Mahulu, Rabu (12/2/2025).

Pemeriksaan yang dilakukan di lingkungan Polres Mahakam Ulu ini mencakup kelengkapan Surat Izin Mengemudi (SIM), Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK), serta kondisi kendaraan dinas maupun pribadi yang digunakan oleh anggota dalam bertugas.

Kasi Propam Polres Mahakam Ulu, IPDA Rudi Hardianto, mengungkapkan bahwa hasil pemeriksaan menunjukkan sebagian besar personel telah memenuhi persyaratan administrasi kendaraan. Namun, bagi anggota yang belum melengkapi surat-surat berkendara, diberikan teguran serta imbauan untuk segera mengurus kelengkapan administrasi mereka.

Baca Juga:   Wakil Bupati Mahakam Ulu Ajak Warga Ciptakan Kehidupan Damai dalam Perayaan Natal Oikumene

“Dengan adanya kegiatan ini, kami berharap seluruh anggota semakin sadar akan pentingnya kepatuhan terhadap peraturan lalu lintas dan menjadi contoh yang baik bagi masyarakat,” katanya.

Pengecekan ini akan dilakukan secara berkala untuk memastikan disiplin dan profesionalisme anggota kepolisian dalam bertugas. Selain itu, kegiatan ini juga bertujuan untuk mencegah terjadinya pelanggaran yang dapat mencoreng citra kepolisian di mata masyarakat.

Pewarta : Ichal
Editor : Nicha R

BERITA POPULER