spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

KPU dan Bawaslu Mahulu Tinjau Langsung Pencetakan Surat Suara PSU di Gresik

MAHAKAM ULU – Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Mahakam Ulu melakukan pengecekan langsung terhadap proses pencetakan surat suara untuk Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pilkada 2024. Pengecekan dilakukan di PT Temprina Media Grafika, Gresik, Jawa Timur, Kamis (17/4/2025) pukul 11.00 WIB.

Setibanya di lokasi, rombongan disambut pihak percetakan di ruang rapat utama. Acara diawali dengan pemaparan teknis proses pencetakan surat suara, dilanjutkan sesi tanya jawab. Setelah itu, pengecekan fisik proses pencetakan dilakukan mulai pukul 13.00 WIB dan berlangsung selama dua jam. Kegiatan ditutup dengan sesi evaluasi hingga pukul 17.00 WIB.

Hadir dalam kegiatan tersebut Ketua KPU Mahulu Paulus Winarno Hendramukti, Ketua Bawaslu Mahulu Saaludin, Kasat Intelkam Polres Mahulu Agus Suwito, serta perwakilan dari KPU RI, Bawaslu Provinsi Kaltim, dan manajemen PT Temprina.

“Jumlah surat suara yang dicetak sebanyak 30.602 lembar, terdiri dari 28.602 lembar surat suara utama dan 2.000 lembar cadangan,” ungkap Paulus Winarno Hendramukti, Sabtu (19/4/2025).

Baca Juga:   Guyub di Kampung Laham, Satgas TMMD ke-123 Seru-Seruan Main Bola

Menurutnya, sesuai kontrak kerja, proses pencetakan dijadwalkan selesai dalam delapan hari, terhitung sejak 17 hingga 25 April 2025. Berdasarkan informasi dari pihak logistik, surat suara akan tiba di Samarinda pada 19 April 2025 melalui PT Pos Indonesia. Kemudian dikirim ke Kutai Barat pada 20 April, sebelum akhirnya diteruskan ke Mahakam Ulu.

Untuk menjamin keamanan distribusi logistik, pihak Polres Mahulu akan melakukan pengawalan terbuka dan tertutup selama proses pengiriman berlangsung.

“Kami berharap seluruh tahapan berjalan lancar demi suksesnya pelaksanaan PSU di Mahakam Ulu,” pungkas Paulus.

Pewarta: Ichal
Editor: Agus Susanto

BERITA POPULER