MAHAKAM ULU – Puluhan personel gabungan dari TNI, Polri, serta unsur pengamanan lainnya telah tiba di Kecamatan Laham, Kabupaten Mahakam Ulu, untuk mendukung pelaksanaan Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pemilu 2024. Kedatangan personel ini menandai dimulainya tahapan pengamanan intensif menjelang pelaksanaan PSU yang dijadwalkan pada waktu dekat.
Rombongan personel yang diberangkatkan dari pusat komando Mahakam Ulu, melintasi jalur darat dan sungai, segera melakukan pengecekan kesiapan, konsolidasi, dan pembagian tugas sesuai dengan titik pengamanan yang telah dipetakan sebelumnya.
Kecamatan Laham, dengan kondisi geografis yang menantang dan jarak antar Kampung yang cukup jauh, menjadi salah satu wilayah strategis yang membutuhkan perhatian khusus.
Kapolres Mahakam Ulu, AKBP Eko Alamsyah, mengungkapkan harapannya agar kehadiran personel pengamanan ini dapat memberikan rasa aman kepada masyarakat dan menjamin kelancaran pemilu.
“Dengan pengamanan yang kami lakukan di sekitar Tempat Pemungutan Suara (TPS), kami juga akan berkoordinasi dengan Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK), Panwaslu, serta aparat Kampung untuk mendukung distribusi logistik dan kesiapan teknis lainnya. Selain itu, patroli dialogis dan pendekatan kepada tokoh masyarakat juga akan kami lakukan untuk memperkuat sinergi di lapangan,” jelas AKBP Eko Alamsyah.
Kesiapsiagaan personel pengamanan yang telah tiba di Kecamatan Laham diharapkan dapat memastikan pelaksanaan PSU 2024 berlangsung dalam suasana yang aman, damai, dan tertib.
Pihak pemerintah daerah bersama aparat keamanan mengimbau masyarakat untuk menjaga stabilitas dan tidak terprovokasi oleh isu-isu yang dapat mengganggu kelancaran proses demokrasi.
Penulis: Ichal
Editor: Nicha R